Selasa, 27 Desember 2022

Babinsa Bulakamba Dampingi Pemberian Makanan Tambahan Untuk Anak Stunting

 


Brebes -  Babinsa Bulakamba Serda M. Sodik Koramil 07 Bulakamba damping Pemerintah Desa Bulakamba, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, bersama kader posyandu, melakukan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk memerangi balita stunting dan gizi buruk. Selasa (27/12/2022).

Serda M. Sodik mengatakan, kegiatan CFC (Community Feeding Center) serta pengukuran tinggi maupun berat badan dipusatkan di Posyandu Melati RT.01 RW.03 bersama Bidan desa Bulakamba Uswatun Hasanah dan Lasaria Silalahi serta Kader PKK desa Bulakamba. 

“Ini adalah upaya untuk memastikan tumbuh kembang balita dan anak agar sesuai dengan umurnya,” ujarnya Serda M. Sodik.

Sementara disampaikan Uswatun Hasanah selaku bidan desa setempat, bahwa edukasi yang disampaikan yakni pemberian makanan tambahan yang akan zat gizi makro dan mikro, serta diberikan juga kepada ibu hamil untuk mencegah Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR).

Adapun jenis makanan yang diberikan yakni 1 paket makanan yang berisikan Nasi, sayur bayam, telor, nugeth, extra puding dan buah- buahan.

“Kader CFC juga diajarkan bagaimana menyiapkan makanan tambahan berbasis bahan pangan lokal dengan resep-resep yang dianjurkan,” tuturnya.

Diharapkan dengan PMT tersebut dapat memperbaiki gizi balita demi menurunkan angka stunting di Indonesia.(Pendim0713).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 BREBES - Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si membuka Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka Tahun 2024 Kab...