Perwira Seksi Logistik (Pasilog) Kapten Infanteri Jiya pimpin apel dan memberikan pengarahan tentang Netralitas TNI AD dalam menghadapi Pemilu 2024 khususnya di Kabupaten Brebes wilayah teritorial Kodim 0713 Brebes.
"Di sini kembali saya tekankan tentang netralitas TNI pada tahapan Pemilu, merupakan harga mati, wajib kita pegang teguh dalam pelaksanaanya di wilayah masing-masing. Hindari pelanggaran sekecil apapun. Mari kita laksanakan tugas dengan penuh keikhlasan dan tanggungjawab," sebutnya.
Selain Netralitas, Kita sebagai TNI harus menjadi contoh dalam kehidupan, seperti berhemat dan menjaga kebersihan lingkungan dan perlu diingat kembali bahwa Satuan Kodim 0713 Brebes juga harus kita rawat, diantaranya kebersihan, kendaraan, gedung dan kantor-kantor staf.
Komandan Kodim 0713 Brebes, Korem 071 Wijayakusuma, Letkol Infanteri Sapto Broto, S.E., M.Si melalui Pasilog menyampaikan beberapa penekanan dari komando atas, termasuk tentang penggunaan listrik, gas dan air (LGA), agar masing-masing staf dan satuan jajaran lebih diefektifkan dan diefisienkan lagi.
"Matikan listrik dan air apabila sudah lewat jam dinas," sebut Kapten Infanteri Jiya mengingatkan kembali pada prajurit dan PNS.
Selesai apel, seluruh anggota melaksanakan pemanasan dan senam sebelum bekerja dipimpin Batiopslat Serma Harsono. (Pen0713)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar