Dalam anjangsana dan silaturahmi Muspika Brebes ke para calon kepada desa diantaranya di Desa Lembarawa, Wangandalem dan Kalimati adalah untuk mengajak para pemilih untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilihan kepala desa (Pilkades) Serentak yang akan digelar 18 Mei 2022. Gelaran Pilkades Serentak tapah III di 43 Desa diharapkan bisa berpartisipasi aktif menggunakan hak pilihnya dengan penuh tanggung jawab dan tetap menjaga keamanan, kerukunan dan rasa paseduluran yang kental.
Dalam kesempatan tersebut Danramil Kapten Kunpriyanto mengajak para pemilih pemula untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak yang sebentar lagi akan dilaksanakan. “Pemilih pemula, pemilih milenial yang keren adalah yang menggunakan hak pilihnya,” kata Danramil saat berdialog dengan 7 calon kades yang disambanginya.
Senada dengan Camat Brebes Asif Fauzan bahwa, “Pilkades dapat dijadikan pembelajaran terutama bagi generasi muda. Ajang Pilkades, merupakan momentum pemilih pemula untuk melaksanakan hak konstitusional sebagai warga negara. Oleh karenanya, kami juga mendorong Panitia Pilkades untuk memastikan pemilih pemula mendapatkan haknya untuk menyalurkan suara. “Panitia harus gencar sosialisasi termasuk memberi pemahaman tata cara menggunakan hak suara,” Paparnya. (Pendim0713).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar