Kamis, 31 Agustus 2023

Dandim Brebes Tinjau Pekerjaan Pra TMMD Reguler di Kaliloka

 


Brebes – Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki tinjau lokasi pengerjaan sasaran fisik TMMD Reguler ke-118 di Desa Kaliloka, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Jateng. Kamis sore (31/8/2023).

Dalam peninjauan itu Dandim didampingi Kepala Dinpermades Kabupaten Brebes Subagiyo SH.Kp, Camat Sirampog Rade Andriana Younananeyah SSTP.Msi, Danrmil 10 Sirampog Kapten Arhanud Nediono, serta Kepala Desa Kaliloka Nanang Hakim.

Disampaikan Dandim, fokus pekerjaan pembangunan infrstruktur di Desa Kaliloka melalui TMMD Reguler adalah pembangunan jalan usaha tani di Dukuh Kaliloka RT/RW.04 dengan cor beton dan pengaspalan sepanjang 695 meter.

Kemudian pembangunan jembatan plat beton sebanyak 2 unit, dan pembuatan talud sepanjang kurang lebih 178 meter untuk menguatkan badan jalan.

Sebagai sasaran tambahan yaitu rehab RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) sebanyak 5 unit, milik warga setempat yang kurang mampu. 

“Dari rentang waktu pelaksanaan yang hanya 30 hari sejak nanti dibuka pada 20 September 2023, untuk itu kita mulai bekerja lebih awal (Pra TMMD) atau pekerjaan pendahuluan agar seluruh sasaran selesai tepat jadwal,” bebernya.

Disampaikannya juga, TMMD ini merupakan peran serta TNI dalam membantu pemerintah daerah mengakselerasi pembangunan di desa tertinggal infrastruktur khususnya.

Selain sasaran fisik yang akan disengkuyung segenap elemen di wilayah Kecamatan Sirampog dan khususnya di Desa Kaliloka, juga akan dilakukan pembangunan SDM masyarakat setempat melalui berbagai kegiatan non fisik TMMD yang melibatkan segenap stakeholder terkait di Kabupaten Brebes.

“Untuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan-penyuluhan dan sosialisasi, pelatihan keterampilan, dan pelayanan-pelayanan berbasis desa atau sesuai kebutuhan masyarakat setempat,” sambungnya.

Tentrem berharap khususnya kepada masyarakat Kaliloka agar maksimal membantu Satgas TMMD untuk membangun dan memajukan desa mereka.

“Mudah-mudahan apa yang sedang kita mulai ini nantinya bisa bermanfaat untuk meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat Desa Kaliloka khususnya, dan masyarakat Kecamatan Sirampok pada umumnya,” pungkasnya. (Aan)

Puncak Perayaan HUT Ke-62 Korem 071 Wijayakusuma di Brebes

 

Brebes – Rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-62 Korem 071 Wijayakusuma (1 September 2023) Kodim 0713 Brebes, ditutup dengan kegiatan donor darah di Aula SMAN 1 Paguyangan dan kegiatan doa bersama di Masjid Darut Taqwa Makodim Brebes selepas sholat dzuhur berjamaah. Kamis (31/8/2023).

Disampaikan Dandim Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki melalui Kasdim Mayor Infanteri Drs. H. Abdul Asis Lallo, untuk bakti TNI donor darah yang bekerjasama dengan PMI UTD Brebes berhasil mengumpulkan 60 kantong darah 350 cc dari 83 calon pendonor (A 20 kantong, B 18 kantong, AB 6 kantong, dan O 16 kantong).

Kegiatan donor darah diikuti oleh anggota koramil sektor Brebes selatan, anggota Persit Kartika Chandra Kirana ranting Brebes selatan, dan para pelajar SMAN 1 Paguyangan.

“Kegiatan donor darah dan doa bersama ini juga dilakukan serentak di 9 kodim di jajaran Korem 071 Wijayakusuma,” terangnya.

Kemudian untuk doa bersama bertujuan agar keluarga besar Korem 071 Wijayakusuma terus diberikan kesehatan, kekuatan, keselamatan, dan kemudahan dalam mengemban pelaksanaan tugas kedepannya.

Lanjutnya Kasdim, berbagai kegiatan telah dilaksanakan sebelumnya yaitu turnamen tenis meja untuk umum di Aula Makodim (14/8), lomba burung merpati kolong (27-28/8) di Lapak Merpati Kolong Desa Pagejugan Kecamatan Brebes yang diikuti 150 peserta.

Kemudian ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan Kusumatama Brebes (30/8), dan anjangsana dan pemberian tali asih kepada para warakawuri (30/8). (Aan)

Ini Materi Komsos Kodim Brebes Dengan KBT

 

Brebes – Kodim 0713 Brebes kembali menggelar kegiatan Komsos (Komunikasi Sosial) dengan Keluarga Besar TNI (KBT) di Aula Jenderal Soedirman Makodim Brebes, Kamis (31/8/2023).

Hadir dalam kegiatan yang mengusung tema “Wujudkan SDM Keluarga Besar TNI Yang Berkualitas Untuk Mendukung Kemajuan Bangsa” yaitu Ketua Hipakad Brebes Rudi Sayuda, Ketua PPM Brebes Susilo GS, dan Ketua FKPPI Brebes yang diwakili Revy Merry Sekretaris.

Disampaikan Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki melalui Kasdim Mayor Infanteri Drs. Abdul Asis Lallo, bahwa tujuan kegiatan adalah untuk membina KBT secara terpadu, terarah, dan berlanjut, karena pertahanan negara bersifat semesta atau melibatkan seluruh warga bangsa dan sumber daya lainnya.

“Salah satu komponen bangsa yang harus dipersiapkan secara sedini mungkin untuk mendukung pertahanan negara dan pembangunan bangsa adalah Keluarga Besar TNI itu sendiri,” tegasnya.

Kasdim minta dan mengingatkan KBT agar terus membantu terciptanya iklim yang kondusif di daerah, dengan menempatkan diri sebagai pejuang penyejuk yang menetralisir setiap upaya provokasi yang memancing masyakat untuk bertindak disturktif yang mengatasnamakan demokrasi serta aspirasi politik.

Tak lupa Kasdim mengapresiasi segenap KBT khususnya FKPPI, Hipakad, dan PPM Kabupaten Brebes, karena terus njalin sinergi dan bahu membahu sebagai mitra pejuang dalam membantu pemda mengatasi berbagai persoalan sosial masyarakat di daerah serta telah menjadi pejuang penyejuk dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

“Saya ucapkan terima kasih kepada segenap anggota FKPPI, Hipakad, dan PPM kabupaten Brebes yang saat ini mungkin menjadi bagian dari salah satu organisasi seperti parpol, LSM, lembaga pemerintahan lainnya, karena telah berbuat maksimal memberi warna kebangsaan dan semangat kejuangan dan semangat persatuan bangsa,” pungkasnya.

Sebagai acara puncak yaitu pemberian materi pengembangan potensi ekonomi desa melalui Bumdesa dan rekruitmen TNI. (Aan)

Selasa, 29 Agustus 2023

Gelar Pasukan Penanggulangan Hutan dan Lahan di Paguyangan

 


Brebes – Stakeholder di Kecamatan Paguyangan Kabupaten Brebes gelar apel sinergitas dalam mitigasi bahaya kekeringan yang berkepanjangan maupun Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) sebagai dampak dari fenomena el nino. Rabu (29/8/2023).

Hadir dalam kegiatan di Obyek Wisata Tuk Sirah Desa Winduaji itu antara lain Camat Paguyangan Drs. Husni Pramono Ap.Msi, Danramil 11 Paguyangan Kodim 0713 Brebes yang diwakili Bati Tuud Peltu Gunawan, Kapolsek Paguyangan yang diwakili Ipda Yadi, Kepala Desa se-Kecamatan Paguyangan, Kepala UPTD se-Kecamatan Paguyangan, Kepala Puskesmas se-Kecamatan Paguyang, kemudian anggota Perhutani BKPH Paguyangan KPH Pekalongan Barat, Damkar, Satpol PP, Linmas, Banser, dan Kokam di wilayah Kecamatan Paguyangan.

Camat Paguyangan Drs. Husni Pramono Ap.Msi selaku pimpinan apel mengajak masyarakatnya untuk disiplin pemanfaatan air, tidak membuang sampah sembarangan, dan berhati-hati saat lahan.

“Kecamatan Paguyangan memiliki wilayah hutan yang cukup luas dan terdapat sumber mata air bagi sungai-sungai yang mengalir di wilayah Kabupaten Brebes. Untuk itu perlu adanya upaya antisipasi terjadinya kebakaran hutan yang dapat merusak ekologi sehingga mengganggu ketersediaan sumber air,” tegasnya.

Lanjutnya, karhutla bisa terjadi akibat masih kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuka lahan maupun membuang puntung rokok yang masih menyala sembarang. Untuk itu juga diperlukan edukasi atau pembinaan kepada masyarakat dari segala elemen.

Selepas pelaksanaan apel gelar, Peltu Gunawan selaku Plh. Danramil Paguyangan mengatakan bahwa, bencana alam tidak dapat diprediksi kapan terjadinya sehingga manusia harus mewaspadainya dan melakukan upaya mitigasi untuk mengurangi risiko jatuhnya korban jiwa.

“Apel itu untuk lebih menguatkan sinergi antara pemangku kepentingan dengan komponen pendukung dan masyarakat dalam mengantisipasi atau penanggulangan bencana,” ujarnya.

Acara itu diakhiri dengan peninjauan alat-peralatan penanggulangan kebakaran lahan dan hutan. (Aan)

KBT Brebes Anjangsana Ke Warakawuri dan Purnawirawan TNI

 

Brebes – Keluarga besar Kodim 0713 Brebes lakukan anjangsana ke janda purnawirawan TNI atau warakawuri dalam memperingati HUT Korem 071 Wijayakusuma ke-62 yang akan jatuh pada 1 September 2023 nanti.

Tampak Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki bersama Ketua Persit KCK Cabang XXIII Kodim Brebes Ny. Esti Tentrem Basuki, bersilaturahmi dan memberikan tali asih kepada Ibu Emin (70) janda dari Serka Purn. Alm. Hersoebeno, Perum Taman Indo Jln. Mangga Raya Blok C2 Desa Kaligangsa Wetan Kecamatan Brebes. Rabu (29/8/2023). 

Terpisah, di Desa Banjaranyar RT. 06 RW. 03 Kecamatan Brebes, Kasdim Mayor Infanteri Drs. Abdul Asis Lallo dan Wakil Ketua Persit KCK Cabang XXIII Kodim Brebes Ny. Selfa Abdul Azis Lallo, memberikan tali asih kepada Maslicha (72), janda dari Koptu Purnawirawan Almarhum Asim. 

Dikatakan Dandim, anjangsana yang dilakukan selepas pelaksanaan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan Kusuma Tama Brebes I itu untuk menjalin silaturahmi dengan keluarga besar TNI.

“Anjangsana ini sebagai wujud perhatian dan terima kasih kepada keluarga purnawirawan TNI di usia Korem 071 Wijayakusuma yang ke-62,” ujarnya.

Tentrem Basuki berharap agar tali asih yang diberikan dapat bermanfaat membantu kebutuhan sehari-hari.

Dirinya menambahkan, selain di kedua warakawuri tersebut, anjangsana juga dilakukan di wilayah Koramil 03 Wanasari, Koramil 06 Kersana, dan Koramil 07 Bulakamba. (Aan)

Dandim Brebes Pimpin Ziarah Rombongan HUT Korem 071 Wijayakusuma

 


Brebes – Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki pimpin ziarah rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusumatama I Brebes dalam rangka memperingati HUT ke-62 Korem 071 Wijayakusuma (1 September 2023). Rabu (30/8/2023).

Mengawali kegiatan, Dandim memimpin rombongan memberikan penghormatan kepada 89 arwah pahlawan yang jasadnya terbaring di pusara di TMP tersebut.

Rangkaian ziarah dilanjutkan mengheningkan cipta dan doa guna mendoakan para arwah, kemudian peletakan karangan bunga dan tabur bunga, dan ditutup dengan penghormatan terakhir kepada seluruh arwah sebelum rombongan meninggalkan TMP.

Dandim mengatakan, ziarah itu sebagai bentuk penghargaan kepada para syuhada bangsa yang telah mengorbankan jiwa raganya demi memerdekakan bangsa ini dari tangan penjajah.

“Ziarah rombongan ini juga sebagai introspeksi diri bagi generasi saat ini untuk meneladani dan melanjutkan semangat pantang menyerah serta keikhlasan dari para pahlawan bangsa dalam menjaga tanah airnya,” tegasnya.

Bagaimana tidak lanjut Dandim, walau hanya berbekal bambu runcing pun, namun para laskar pejuang tak gentar berani mati untuk menghadang musuh dengan persenjataan terbaik yang merupakan pemenang perang dunia.

Hanya ada dua pilihan kala itu, yakni merdeka atau mati. Para pejuang sepenuhnya percaya bahwa masa depan anak dan cucu mereka harus diperjuangkan.

Dari nilai-nilai heroik atau patriotisme itu, Tentrem Basuki mengajak seluruh peziarah untuk lebih memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain, memelihara semangat gotong royong, dan mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal positif mulai dari diri sendiri, keluarga, pengabdian kepada masyarakat di lingkungan sekitar, dan seterusnya. (Aan)

Senin, 28 Agustus 2023

Siaga Karhutla, Muspika Jatibarang Gelar Apel Sinergi Tanggap Bencana

 

Brebes - Mengantisipasi potensi bencana kekeringan dimusim kemarau akibat Elnino diwilayah Kabupaten Brebes, jajaran stakeholder di Kecamatan Jatibarang menggelar Sinergitas dalam rangka pencegahan dan penanganan dampak El Nino berupa kekeringan maupun kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) tahun 2023, yang digelar dilapangan SMP N 1 Jatibarang, Kecamatan Jatibarang Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Senin (28/8/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Jatibarang Imam Tohid, Kapolsek Jatibarang Polres Brebes AKP Budi Supartoyo, Letda Inf Sunardi Danramil Jatibarang dan para peserta apel dari TNI Polri, dinas terkait lainya dan Perangkat desa serta Linmas.

Camat Jatibarang Imam Tohid selaku pimpinan apel mengatakan diwilayah Jawa Tengah diprediksi terkena dampak El-Nino sehingga di Kabupaten Brebes berpotensi terjadinya bencana kekeringan. Hal tersebut ditandai dengan adanya permohonan bantuan air dari beberapa desa. 

Selaian itu, lanjut Imam Tohid, Kabupaten Brebes memiliki wilayah hutan yang cukup luas sehingga perlu diantisipasi terjadinya kebakaran hutan.

“Kita harus meminimalisir dan mencegah terjadinya kebakaran lahan dan hutan, masyarakat harus bersama - sama turut mencegah bencana kebakaran. Sebagaimana Surat keputusan Bupati Brebes tanggal 23 Juni 2023 - 23 September 2023, agar Camat dan seluruh stakeholder dan instansi agar mengerakkan penanggulangan bencana kebakaran lahan dan hutan serta kekeringan di Kabupaten Brebes,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolsek Jatibarang AKP Budi Supartoyo menambahkan apel siaga Karhutla itu dilaksanakan, setelah sebelumnya dilakukan di tingkat Kabupaten Brebes.

Apel Siaga Bencana ini sangat penting, mengingat Kabupaten Brebes merupakan salah satu kabupaten yang rawan terjadinya berbagai bencana.

”Berbicara kejadian bencana, sebenarnya kita perlu mewaspadai segala bentuk kejadian bencana yang mungkin terjadi karena bencana selalu terjadi secara tiba-tiba dan tidak dapat kita duga,” ungkapnya.

Oleh karena itu, melalui apel sinergitas ini diharapkan kesiapsiagaan masyarakat dalam mengantisipasi bencana sangat penting. Masyarakat mampu melakukan tindakan untuk mengurangi risiko ketika terjadinya bencana,” pungkasnya.

Kegiatan apel diakhiri dengan peninjauan alat kelengkapan penanggulangan bencana kebakaran. Dilanjutkan simulasi aksi pemadaman kejadian kebakaran lahan oleh peserta apel. (Hms/Pen0713)

Minggu, 27 Agustus 2023

Lomba Merpati Kolong Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Ke- 62 Korem 071 Wijaya Kusuma

 




Brebes – Dihari ulang tahunnya yang ke-62 Korem 071 Wijayakusuma mengadakan Lomba Merpati Kolong yang dilaksanakan oleh Kodim 0713 Brebes bertempat di Lapak Merpati Kolong Desa Pagejugan, Brebes, Jawa Tengah. Minggu (27/08/2023)

Peserta Merpati Kolong diikuti oleh 150 orang yang memperebutkan Piala Danrem 071 Wijayakusuma yang dibuka oleh Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Infanteri Tentrem Basuki diwakili Danramil 01 Brebes Kapten Infanteri Kunpriyanto, SE didampingi Ketua Panitia Lomba Merpati Kolong Kartubi. 

Rangkaian kegiatannya meliputi registrasi, Babak Penyisihan, Babak final dan Penyerahan tropi dan Uang pembinaan kepada Pemenang lomba burung merpati Kolong.

Dalam sambutan Dandim 0713 Brebes melalui Kapten Inf Kunpriyanto mengatakan “Panitia pelaksana lomba burung dara kolong dalam rangka HUT korem ke 62 yang dilaksanakan oleh Kodim 0713 Brebes atas nama komandan Kodim 0713 Brebes mengucapkan selamat kepada para pemenang yang sudah sukses meraih juara 1, 2, 3 dan harapan 1 mudah-mudahan dengan lomba burung merpati kolong ini bisa menambah semangat serta menambah silaturahmi di antara komunitas pecinta burung dara kolong sekaligus untuk mengembangkan mengembangkan budaya ternak burung dara merpati sehingga bisa meningkatkan ekonomi masyarakat sekaligus ikut  memeriahkan dalam ulang tahun korem 071 Wijayakusuma ke 62”. Tutur Danramil Brebes.

“Selain itu juga dalam menyambut HUT korem 071 ke-62 bisa meningkatkan Rasa cinta antara masyarakat dengan TNI semakin guyub semakin menyatu sehingga ke depan Negara Republik Indonesia semakin kuat”. Imbuhnya.

Sementara Pemenang Lomba Merpati Kolong Dalam Rangka Hari Ulang Tahun Ke-62 Korem 071 Wijayakusuma yang di selenggarakan Oleh Kodim 0713 Brebes yaitu Juara 1 dipegang oleh Hellboy pemilik Fandy  dari Kelurahan Pasarbatang, Juara 2 Cakra Birawa pemilik Agus dari Desa Pagejugan, Juara 3 Joker pemilik  H. Rasmat. Desa Randusanga kulon dan juara Harapan Tappa pemilik Joko Kelurahan Pasarbatang.

Pelaksanaan lomba ini berlangsung selama 2 hari, sabtu 26 agustus babak penyisihan dan Minggu 27 masuk di babak Final. (Pen0713).

Jumat, 25 Agustus 2023

Babinsa Koramil 14 Banjarharjo Turut Andil Salurkan Bantuan Air Bersih di Wilayah Kekeringan

 


Brebes - Dalam rangka penyaluran bantuan air bersih dari Kabupaten dan PMI Brebes  melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Babinsa Koramil 14 Banjarharjo Kodim 0713 Brebes membantu penyaluran bantuan air bersih di Desa Tiwulandu, Kecamatan Banjarharjo, Brebes, Jawa Tengah. Jum’at (25/08/2023).

Babinsa Tiwulandu Serda Eeng, mengungkapkan, guna membantu penyaluran bantuan air bersih sampai kepada warga, termasuk bersama petugas bergerak cepat melakukan pendistribusian bantuan air bersih. 

“Syukurlah berkat kesigapan petugas bersama kami, penyaluran air bersih bisa dinikmati oleh warga yang sempat mengalami kesulitan udara khususnya di Desa Tiwulandu,” ujarnya.

Dikatakan Serda Eeng, jika Desa Tiwulandu sempat mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih disebabkan musim kemarau, serta kondisi tanah yang perbukitan.

Sedangkan jumlah warga terdampak kekeringan yang mendapatkan bantuan  sebanyak 30 KK.

Bantuan air bersih di Desa Tiwulandu diterima langsung Perangkat Desa dan warga setempat.

“Hari ini sebanyak 30 KK mendapat satu tangki air, untuk kebutuhan masak dan mandi, mudah-mudahan bantuan air bersih ini bermanfaat,” tutup Serda Eeng. (Pen0713)

Patroli Malam Ajak Pemuda Desa Cegah Cegah Aksi Tawuran dan Balap Liar

 

Brebes – Upaya terus meminimalisir dan mencegah terjadinya aksi tawuran dan gangster serta balap liar diwilayah Brebes, Babinsa Koramil 09 Tonjong Kodim 0713 Brebes terus melakukan patroli malam dan sosialisasi kepada seluruh elemen masyarakat yang sedang berjaga pada malam hari. Sabtu (26/08/2023).

Kegiatan patroli dengan menggunakan sepeda motor berboncengan bentuk sinergitas dalam memerangi dan mencegah adanya aksi kejahatan di lingkungan wilayah binaannya khususnya diwilayah teritorial 09 Tonjong.

Serda Hasan Babinsa Koramil 09 Tonjong mengatakan ,” kegiatan patroli malam hari upaya untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan yang di lakukan para anak muda seperti tawuran serta aksi balap liar juga mengantisipasi kejahatan lainnya. ” ucapnya.

”Untuk mengantisipasi terjadinya aksi tawuran dan aksi balap liar, malam hari kami melakukan Patroli guna meminimalisir kejahatan-kejahatan yang kerap meresahkan warga masyarakat di lingkungan tempatnya bertugas.

“Harapannya seluruh pemuda dan masyarakat Tonjong khususnya kepada orang tua tolong jaga anak-anaknya jangan sampai ada warga terlibat di dalamnya, awasi anak-anak, jangan sampai menjadi pelaku tawuran dan jangan sampai terlibat di dalam gank motor,” tutup Serda Hasan. (Pen0713)

Indahnya Gotong Royong Bersama Babinsa Kalipucang

 


Brebes – Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan asri, Babinsa Koramil 02 Jatibarang Kodim 0713 Brebes Serda Yuni Yanto Abidin bersama warga kerja bakti membuat jembatan dan membersihkan semak dan rumput yang ada di sepanjang jalan Desa Kalipucang, Kecamatan Jatibarang, Brebes, Jawa Tengah. Brebes. Jum’at (25/08/2023). 

Serda Yuni Yanto Abidin mengatakan, kerja bakti ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan khususnya jalanan umum di Desa binaannya.

“Kerja bakti dan Gotong Royong ini dilakukan untuk memperbaiki jembatan, jalan yang mulai banyak berlubang serta di tumbuhi rerumputan yang membuat warga desa yang melewati jalan tersebut menjadi tidak nyaman,” ujarnya.

Menurutnya, kegiatan ini juga sebagai upaya agar masyarakat selalu peduli dengan kondisi lingkungan terutama pembuatan jembatan dan perbaikan jalan umum yang merupakan salah satu akses utama dalam meningkatkan kesejahteraan ekonomi warga dan kemajuan wilayah setempat.

Babinsa Serda Yuni Yanto Abidin juga berharap dengan adanya sinergitas, gotong royong dan jalinan kerja sama yang baik ini, akan semakin memperkuat kemanuggalan TNI dan rakyat.(Pen0713).

Kamis, 24 Agustus 2023

Nasi Ponggol Jumat Berkah Koramil 06 Kersana

 

Brebes – Koramil 06 Kersana Kodim 0713 Brebes, kembali bagikan nasi ponggol/nasi bungkus kepada masyarakat yang melintas di depan makoramil, Jalan Raya Kersana No. 7, Kecamatan Kersana, Kabupaten Brebes, Jateng. Jumat (24/8/2023).

Danramil Kapten Armed Jupriadi mengatakan, kegiatan itu merupakan rutinitas setiap Jumat sejak dirinya menjabat sebagai Danramil Kersana pada Juli 2022 lalu.

“Di kegiatan Jumat berkah pagi ini kita masih sama, yaitu membagikan 100 bungkus nasi sarapan pagi kepada para petani yang hendak ke sawah, tukang becak, tukang ojek, tukang parkir, anak sekolah, dan kaum dhuafa yang sudah sejak pagi menunggu di depan koramil,” bebernya.

Lanjutnya, adapun anggaran kegiatan sosial tersebut berasal dari iuran anggota koramil setiap bulannya, dengan menyisihkan sebagian uang dukungan operasional babinsa.

Ia pun menegaskan bahwa kegiatan itu akan terus diupayakannya setiap minggu selama dirinya menjabar danramil.

“Semoga berkah dan bermanfaat bagi semuanya,” tandasnya. (Aan)

Simulasi Pemadaman Hutan dan Lahan di Banjarharjo

 

Brebes – Petugas gabungan di Kecamatan Banjarharjo Kabupaten Brebes melakukan pemadaman api simulasi penanggulangan Karhutla (Kebakaran Hutan dan Lahan) di Lapangan Limbangan Desa Malahayu.

Mengupas apa yang disampaikan Kapolsek Banjarharjo AKP Prapto SH.MH selaku pimpinan apel, Peltu Sartono selaku Pj. Danramil 14 Banjarharjo Kodim 0713 Brebes mengatakan, apel sinergitas itu dalam rangka kesiapsiagaan penanggulangan Karhutla di wilayah Kecamatan Banjarharjo, di musim kering yang berkepanjangan sebagai dampak adanya fenomena el nino.

“Tahun ini saja, di bulan Januari sampai dengan Agustus saja sudah ada beberapa kejadian kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kecamatan Banjarharjo, baik di wilayah BKPH Banjarharjo Barat maupun BKPH Banjarharjo Timur, sedangkan tahun lalu tidak ada kejadian,” terangnya, Kamis sore (24/8/2023).

Lanjutnya, karhutla yang terjadi juga dikarenakan masih kurangnya kesadaran masyarakat dalam mencegah karhutla, kemudian masih kurangnya edukasi dan pembinaan kepada masyarakat, dan masih adanya masyarakat yang membakar lahan sembarangan.

“Kebakaran hutan maupun lahan juga bisa dipicu oleh puntung rokok yang masih menyala dan dibuang sembarangan,” tegasnya.

Sementara itu Camat Banjarharjo Eko Purwanto SP.M.Si.Kp meminta agar seluruh pihak terkait, segenap ormas, dan elemen masyarakat lainnya agar membantu Asper BKPH Banjarharjo Barat dan Asper BKPH Banjarharjo Timur, untuk mengedukasi masyarakat tentang bahaya, pencegahan, dan tata cara penanggulangan Karhutla secara efisien sesuai SOP. (Aan)

Stakeholder Brebes Gelar Apel Sinergitas Tanggap Bencana El Nino

 

Brebes – Stakeholder dan dinas terkait di Kabupaten Brebes melakukan apel gelar pasukan di Komplek Ismalic Centre Brebes, dalam rangka kesiap-siagaan antisipasi dampak fenomena el nino di wilayah Kabupetan Brebes. Kamis (24/8/2023).

Dalam  apel gelar pasukan dihadiri jajaran Forkopimda antara lain, Dandim 0713 Brebes letkol Infanteri Tentrem Basuki, Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhamamd Tariq, Kepala Kejaksaan Negeri DR Dedy Muchti Nugroho, Kepala BPBD Ir. Nurshy Mansur, dan sejumlah Kepala OPD lainya. 

Dikemukakan pimpinan apel, Pj Bupati Brebes Urip Sihabudin, bahwa apel gelar pasukan tersebut juga sebagai bentuk sinergitas kesiapan masyarakat dan aparat dalam pencegahan dan penanganan dampak el nino yang kemungkinan bisa terjadi yaitu kekeringan, kebakaran lahan dan hutan.

“Semua komponen seperti TNI-Polri, BPBD Kabupaten Brebes, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, PMI, dan kehutanan, diminta memitigasi dampak-dampak dari el nino,” paparnya dalam amanat.

Lanjutnya, Pemkab Brebes juga sudah membuat edaran kepada masyarakat terkait larangan membakar lahan sembarangan khususnya di sepanjang jalan tol di wilayahnya.

“Sektor pertanian juga akan terimbas. Begitu juga para nelayan juga akan terkendala angin besar dan gelombang tinggi untuk melaut. Ujungnya adalah permasalahan pemenuhan kebutuhan dan ekonomi,” lanjutnya.

Dari segi kesehatan, menurut Pj Bupati Brebes juga terdampak, yaitu adanya laporan peningkatan gangguan kesehatan terutama saluran pernapasan.

“Adanya daerah yang mengalami kekeringan perlu diberikan bantuan dropping air bersih dari instansi terkait,” tegasnya.

Ia menambahkan, dengan apel sinergitas itu diharapkan masing-masing pihak bisa lebih profesional dalam penanganan dampak el nino itu. SOP di setiap instansi terkait harus dilakukan dengan baik. (pen0713)


Babinsa Koramil 11 Paguyangan Cek Demplot Tanaman Padi

  


Brebes - Serda Yudhi Babinsa Koramil 11 Paguyangan Kodim 0713 Brebes mengecek lahan Demplot Ketahanan Pangan Tanaman Padi milik Kodim di Desa Cilibur, Kecamatan Paguyangan, Brebes, Jawa Tengah.. Kamis (24/08/2023).

Dalam pengecekannya, Serda Yudi terjun langsung melihat dilahan seluas 2 hektar dengan melihat fisik pertumbuhan padi yang dirasa sangat baik pertumbuhannya di usia 68 hari dengan rata-rata ketinggian 60 centimeter.

"Alhamdulillah pertumbuhan padi di usia 68 hari ini sangat memuaskan, dimana tingginya merata dan daunnya hijau, mudah-mudahan diberikan hasil yang maksimal nanti saat panen". Ungkap Sersan Yudi.

"Sebelumnya pertumbuhan padi sudah dilakukan pengecekan oleh PPL Kecamatan Paguyangan bersama dengan Poktan, hal ini dilakukan secara rutin guna memaksimalkan hasil panen". Imbuhnya.

Demonstration Plot (Demplot) merupakan suatu metode penyuluhan pertanian secara langsung kepada petani dengan cara membuat lahan percontohan.

“Dengan adanya demplot ini maka para petani dapat melihat dan mempraktekkan serta membuktikan secara langsung terhadap tanaman yang ditanam di lahan demplot,” ungkap Sersan Dua Yudi.

Para petani dapat melihat aktivitas babinsa bersama PPL dalam merawat tanaman padi di lahan seluas 2 hektar dengan menggunakan pola tanam jajar milik salah satu warga. (Pen0713).

Rabu, 23 Agustus 2023

Manfaat Senam di Pagi Hari

 


Brebes – Anggota TNI dan PNS Kodim 0713 Brebes melaksanakan senam pagi sebelum mengawali aktivitas kerja. Rabu pagi (23/8/2023).

Dikemukakan Pasiops Kodim Brebes Kapten Armed Jupriadi, bahwa senam pagi dilakukan setiap hari Rabu dan Jumat, sedangkan pada hari Selasa dan Kamis melaksanakan lari aerobik.

Senam adalah aktivitas olahraga yang paling sederhana namun banyak manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Jika senam dilakukan di pagi hari dengan udara yang masih segar akan sangat bagus untuk melatih sistem pernapasan. Paparan sinar matahari pagi dengan kandungan vitamin D alaminya juga akan membantu proses pembentukan kalsium tubuh.

Dengan gerakan yang ritmis dan dinamis maka secara tidak langsung ikut memompa hormon adrenalin di dalam tubuh sehingga badan menjadi terasa lebih energik untuk beraktivitas setelahnya.

“Gerakan senam yang ritmis dan dinamis akan membuat tubuh menjadi berkeringat sehingga lemak jahat dalam tubuh bisa terbakar, otot juga akan menjadi lentur sehingga peredaran darah menjadi lancar dan akhirnya tubuh menjadi lebih bugar,” bebernya.

Lanjutnya, menurut sebuah studi dari University of Texas, disebutkan bahwa seorang yang memiliki kebiasaan bangun pagi dan berolahraga cenderung lebih fokus untuk menjalankan aktivitasnya, karena melatih stamina sehingga tubuh tidak mudah merasa lelah.

“Senam pagi juga akan memberikan jeda bagi otak untuk refresh sejenak sehingga kita akan lebih siap menjalankan rutinitas yang padat selanjutnya. Jika otak kembali segar maka mood dan konsentrasi juga akan meningkat sehingga membantu menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan yang sulit,” sambungnya.

Dengan oksigen banyak mengalir ke otak maka daya ingat akan meningkat, mencegah pikun, dan menghambat penuaan darah sebagai penyuplai oksigen dan nutrisi ke setiap jaringan tubuh.

“Menurut studi dari universitas tersebut, saat kelenjar pituitary dalam tubuh melepaskan hormon endorphin/hormon bahagia maka akan merangsang juga zat imunitas/kekebalan tubuh,” tandasnya.

Selain dengan berolahraga, zat endorphin juga akan terangsang banyak pada saat orang beristirahat cukup. Zat ini bertindak seperti morphine, dan bahkan dikatakan 200 kali lebih besar dari morphine.

Dengan endorphin yang banyak maka kita manjadi rileks sehingga akan lebih mudah mengontrol emosi atau menjadi lebih sabar.

“Senam juga berpotensi membantu menurunkan berat badan jika dilakukan dengan tampo dan gerakan yang dinamis. Kalori akan dibakar menjadi energl,” pungkasnya.

Sebagai tambahan, banyak ahli percaya bahwa senam pagi juga akan menyeimbangkan sel osteoblas dan osteoklas yang akan membantu menguatkan sendi dan kesehatan tulang.

Sel osteoblas sendiri berperan dalam membentuk tulang sejati serta jaringan ikat membrane, sementara sel osteoklas berfungsi menyerap kalsium agar bisa digunakan oleh sel osteoblas guna membentuk tulang baru. Dengan keduanya, alhasil proses pembentukan tulang berjalan optimal sekaligus menurunkan risiko terjadinya osteoporosis. (Aan)

Minggu, 20 Agustus 2023

Semangat Kebersamaan Melalui Baris-berbaris

 

Brebes – Anggota TNI dari Kodim 0713 Brebes melaksanakan baris-berbaris bersenjata di lapangan apel satuan. Senin (21/8/2023).

Diutarakan Pasiops Kodim Brebes Kapten Armed Jupriadi, bahwa latihan baris-berbaris merupakan rutinitas kegiatan satuan selepas pelaksanaan upacara bendera mingguan setiap senin.

“Beberapa manfaat latihan baris berbaris atau PBB yaitu melatih konsentrasi/fokus, melatih kekompakan solidaritas tim, melatih patuh mengikuti perintah, mengatur emosi, membentuk disiplin dan tanggung jawab, serta memelihara patriotisme,” bebernya.

Disampaikannya juga, baris berbaris merupakan sikap yang paling mendasar bagi seorang prajurit TNI, sehingga karakter ini harus terus dipelihara dalam setiap kesempatan latihan.

“Jika prajurit atau PNS disiplin maka pelanggaran di dalam dinas maupun di luar dinas  dapat diminimalisir,” tegasnya. (Aan)

Kamis, 17 Agustus 2023

Pilot Paramotor Kibarkan Bendera Merah Putih di Langit Desa Rungkang Losari

 

Brebes – Puncak acara peringatan HUT RI Ke-78 di Kecamatan Losari, Kabupaten Brebes, yaitu di Lapangan Sepakbola Desa Rungkang, juga dimeriahkan dengan pengibaran Bendera Merah Putih di udara oleh 3 orang pilot Paramotor asal Kota Semarang Jawa Tengah.

Disampaikan Danramil 05 Losari Kodim 0713 Brebes melalui Serma Ade Suhardi, atlet, pelatih, dan mantan Kapengcab (Ketua Pengurus Cabang) Paralayang Kabupaten Semarang periode 2020-2024, bahwa demonstrasi pengibaran Bendera Merah Putih di udara oleh para pilot paramotor tersebut atas undangan Komunitas Paramotor Brebes yang bermarkas (basecamp) di Koramil 05 Losari.

“Kegiatan ini merupakan adalah yang pertama kali dilakukan di Kabupaten Brebes. Ini merupakan salah satu bhakti anak negeri dalam ikut memeriahkan Hari Ulang Tahun RI yang ke-78,” tegas putra daerah asal Desa Karangsambung RT. 03 RW. 01, Losari itu.

Lebih lanjut disampaikan Serma Ade, selain untuk memeriahkan HUT RI dan untuk menghibur masyarakat yang memadati Lapangan Desa Rungkang, demonstrasi itu juga untuk memperkenalkan olahraga dirgantara kepada masyarakat kota bawang.

“Untuk take off dilakukan di Lapangan Dukuh Karang Tengah Desa Rungkang, dan landing di Lapangan Sepakbola Desa Rungkang atau tempat perayaan HUT RI ke-78 Kecamatan Losari,” sambungnya.

Para pilot paramotor yang diundang mengudara sudah sangat kenyang pengalaman maupun prestasi. Mereka adalah Nanang Indardi (32) Juara Nasional Paramotor (4800 jam terbang), pelatih/instruktur paramotor, sekaligus Dosen Universitas Semarang Prodi Keolahragaan.

Kemudian Suharyanto (44) 3600 jam terbang yang merupakan pelatih/instruktur paramotor. Dan yang ketiga adalah anak dari Suharyanto yakni Muhamad Afifian (21) 1500 jam terbang, Atlet Jateng peraih berbagai medali termasuk medali emas di PON Papua 2022.

“Di tanah kelahiran saya ini, saya bertekad untuk menghidupkan olahraga paralayang sehingga Brebes kedepan mempunyai atlet untuk mengharumkan nama kabupaten di tingkat nasional,” tandas Ade, mantan atlet dengan segudang prestasi di tingkat nasional, dan pelatih yang telah menelurkan para atlet nasional yang berlaga di ASIAN Games itu (terakhir menyabet medali perak di ASIAN Games 2019 di Manila Filipina).

Dari segudang prestasinya itu, besar harapan Ade agar olahraga paralayang dan paramotor menjadi ikon baru pariwisata dirgantara di Kabupaten Brebes.

Menurutnya, di wilayah Brebes sendiri setidaknya ada 6 spot potensial untuk take off paralayang, yaitu di ketinggian Desa Sindangheula Kecamatan Banjarharjo, di ketinggian Obyek Wisata Kebun Teh Kaligua Desa Pandansari Kecamatan Paguyangan (Puncak Sakub dan Wadas Kaca), di ketinggian di Obyek Wisata Pemandian Air Panas Cipanas Kecamatan Bantarkawung, di Obyek Wisata Bukit Baper Kecamatan Sirampog, dan terakhir di ketinggian Obyek Wisata Gua Lawa Songgom.

“Untuk beberapa spot potensial itu, saya dan kawan-kawan dari Semarang sudah melakukan uji terbang 3 tahun yang lalu. Spot di Kaligua, Cipanas, dan Gua Lawa Songgom adalah yang paling potensial karena memiliki akses yang cukup mudah dan sejumlah titik terbang di sana,” imbuh bapak dua anak itu.

Sementara itu disampaikan Peltu Edi Sumarto, Bintara Potensi Dirgantara Lanud Jenderal Besar Sudirman (Lanud JBS) Purbalingga, bahwa kehadirannya di Lapangan Desa Rungkang Losari adalah untuk memberikan support pengenalan paralayang di Brebes.

Pasalnya, penerbangan paramotor tersebut di bawah perizinan dari Lanud JBS karena wilayah udara Kabupaten Brebes termasuk dalam wilayah udara Lanud JBS yang mencakup 10 kabupaten dan 2 kota (Kota Pekalongan dan Kota Tegal).

Untuk diketahui, Serma Ade sendiri juga telah menyiapkan anak keduanya yaitu Evan Zapif  Kunthara (15), siswa kelas 1 SMAN 1 Losari, untuk menjadi atlet Kabupaten Brebes.

Pasalnya, walaupun masih pelajar namun anaknya itu telah mempunyai lisensi pemula atau atau PL 1 (Pilot Licence 1) karena telah terbang lebih dari 40 kali. Bahkan Evan saat ini telah memiliki jam terbang diatas 100 kali sehingga kedepan akan ikut seleksi PL 2 atau senior. (Aan)

Rabu, 16 Agustus 2023

Pembersihan dan Pengecatan Makam Pahlawan Pagerayu Jatirokeh Jelang HUT RI Ke-78

 


Brebes – Pemerintah Desa Jatirokeh, Kecamatan Songgom, Kabupaten Brebes, Jateng, bersama pihak terkait melakukan kerja bakti pembersihan dan pengecatan Taman Makam Pahlawan Pagerayu Jatirokeh dalam memperingati HUT RI ke-78. Rabu (16/8/2023).

Tampak hadir Serda Abdul Jalil (babinsa setempat) dan Abdul Salam S.Ip (kepala desa setempat), berada di tengah-tengah warga untuk membantu membersihkan dan mengecat tempat cagar budaya itu.

Disampaikan Danramil 17 Songgom Kodim 0713 Brebes Kapten Infanteri Tuteng Aryolona, bahwa kegiatan itu merupakan rutinitas tahunan menjelang tanggal 17 Agustus.

“Setiap tahunnya pada tanggal 17 Agustus, di Taman Makam Pahlawan Pagerayu Jatirokeh juga dilangsungkan upacara bendera,” terangnya.

Lanjutnya, di Makam Pahlawan Pagerayu di Blok Pahlawan Desa Jatirokeh itu terbaring 37 pahlawan tanpa nama yang merupakan saksi bisu keganasan Belanda saat agresi militernya yang ke-II. Tempat itu juga merupakan bukti sejarah adanya pembantaian (the killing field) pasukan Belanda NICA saat melakukan penggempuran terhadap laskar Hisbullah di Brebes pada Juni 1948

Dari ke-37 laskar Hisbullah yang gugur itu, salah satunya teridentifikasi oleh keluarganya yaitu Kapten Ismail, berdasarkan cincin pernikahan yang masih dikenakan di jarinya. Selanjutnya pihak keluarga memindahkan makamnya ke Tegal.

“Kapten Ismail merupakan pimpinan ke-36 kelompok Hisbullah pejuang kemerdekaan RI yang turut gugur saat mereka bermalam di rumah warga di samping TMP, karena keberadaan mereka tercium oleh Nevis (Intel Belanda). Selanjutnya mereka diberondong peluru oleh pasukan NICA Belanda dari sebelum subuh hingga fajar,” imbuhnya.

Untuk diketahui, gugurnya ke-37 pahlawan bangsa itu merupakan dampak dari adanya Perjanjian Renville 17 Januari 1948, dimana salah satu isinya yakni beberapa wilayah yang semula dikuasai oleh RI (DIY, bagian selatan Jawa Tengah dan sebagian kecil Jawa Timur) harus pindah ke tangan ke Belanda. Sedangkan wilayah RI berada di Kabupaten Banjarnegara.

Akibat Penjanjian Renville itu membuat para gerilyawan Hisbullah asal Kabupaten Brebes dan Tegal itu jauh dengan sanak keluarga. Kemudian karena rindu keluarga setelah lama bergerilya, mereka hendak menengok keluarganya di Brebes dan Tegal itu.

Namun naas, perjalanan mereka itu terhenti di Jatirokeh, di sebuah rumah milik warga (samping TMP Pagerayu Jatirokeh) yang mereka jadikan tempat singgah untuk beristirahat selepas melakukan perjalanan jauh. (Aan)

Doa Bersama Dari Kodim Brebes Untuk Keutuhan Negeri

 

Brebes – Kodim 0713 Brebes menggelar tasyakuran HUT Ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia di Masjid Darut Taqwa Makodim Brebes, selepas pelaksanaan sholat dzuhur berjamaah dengan warga sekitar. Rabu siang (16/8/2023).

Dikemukakan Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki melalui Pasi Pers Lettu Infanteri Budi Sigit Pramono, kegiatan yasinan dan doa itu untuk mensyukuri nikmat kemerdekaan Indonesia yang sudah dirasakan selama 78 tahun.

“Doa bersama ini juga dilaksanakan secara serentak di satuan-satuan TNI jajaran Kodam IV Diponegoro,” ujarnya.

Lanjut Budi, memang sudah seharusnya masyarakat Indonesia merayakan dan mensyukuri nikmat kemerdekaan hasil pengorbanan darah dan air mata para pendahulu bangsa.

“Untuk malam hari nanti akan diadakan acara renungan suci HUT RI ke-78 di Taman Makam Pahlawan Kusuma Tama Brebes, untuk mendoakan para pahlawan bangsa khususnya yang terbaring di situ,” tandasnya.

Ia menambahkan, dari kegiatan tersebut, semoga menjadikan seluruh rakyat Indonesia lebih kokoh bersatu dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika, sehingga menjadikan negeri ini semakin aman, tentram, cepat pulih ekonominya, serta menjadi negara yang mandiri. (Aan)

Babinsa Terus Motivasi Penurunan Stunting

 


Brebes – Babinsa Koramil 07 Bulakamba Kodim 0713 Brebes, mendampingi tenaga kesehatan dan kader kesehatan desa binaan dalam upaya penurunan stunting.

Baik Serda Rifai (Babinsa Kluwut) maupun Serka Dulkarim (Babinsa Luwungragi), memberikan motivasi kepada para ibu dan balita serta ibu hamil, agar terus menjaga kesehatan dan pertumbuhan buah hati maupun calon buah hati, saat pelayanan kesehatan pencegahan stunting di Posyandu Al Ikhlas RT. 02 RW. 09 Desa Kluwut (90 balita dan 10 orang ibu hamil), serta di Posyandu Melati RW. 03 Desa Luwungragi, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jateng. Rabu (16/8/2023).

Dikemukakan Danramil 07 Bulakamba, Kapten Infanteri Sutarno, anggotanya atau babinsa di masing-masing desa akan terus dikerahkan untuk mendampingi kegiatan-kegiatan nakes dalam memberikan pelayanan kesehatan di posyandu maupun door to door, khususnya bagi anak terindikasi stunting.

“Tugas anggota kami adalah memotivasi para ibu dan balita serta tenaga kesehatan saat memberikan pelayanan,” tegasnya.

Kemudian, selaku aparat teritorial, pihaknya melalui para babinsa mendorong pemerintah desa untuk memberdayakan dana desa minimal 10 persen untuk penanganan stunting dengan sasaran catin, ibu hamil, ibu nifas, baduta, dan balita.

Sementara itu dikatakan Nur Istiqomah Amd.Keb selaku petugas gizi dari Puskesmas Siwuluh, untuk pelayanan balita (48 balita) meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, dan pemberian makanan bergizi maupun vitamin.

Sedangkan untuk ibu hamil (7 orang) dilakukan penimbangan berat badan dan pengecekan kehamilan. (Aan)

Senin, 14 Agustus 2023

Donor Darah Bakti TNI di Brebes Peringati HUT RI Ke-78

 

Brebes – Kodim 0713 Brebes kembali menggelar kegiatan donor darah di Aula Jenderal Soedirman Makodim, Selasa (15/8/2023).

Disampaikan Dandim Letkol Infanteri Tentrem Basuki, bahwa bakti sosial TNI yang diikuti berbagai pihak, baik KBT (Keluarga Besar Tentara) di Kabupaten Brebes, Polri, maupun masyarakat umum dan sejumlah Mahasiswa dari Alma Ata Yogjakarta yang melaksanakan KKN di Kelurahan Limbangan Kulon, serta Mahasiswa Undip KKN di Desa Randusanga Kulon.

“Kegiatan donor darah ini dilaksanakan secara serentak di kodim-kodim dan satuan-satuan TNI lainnya di jajaran Kodam IV Diponegoro, yang merupakan instruksi Bapak Pangdam dalam rangka memperingati HUT RI ke-78,” terangnya.

Lanjut Tentrem, pihaknya berharap kali ini terkumpul 150 kantong darah yang telah disiapkan oleh PMI UTD Brebes.

“Harapannya semoga dapat menambah ketersediaan darah di PMI Brebes untuk membantu masyarakat yang membutuhkannya,” sambungnya.

Sementara itu disampaikan Muhammad Hardiyansyah, S.Kep (Iyan), Kabag Pengawas Mutu UDD (Unit Donor Darah) PMI Brebes, bahwa pihaknya berhasil mengumpulkan 83 kantong darah 350 cc dari 158 calon pendonor.

Adapun rinciannya meliputi golongan darah A sebanyak 16 kantong, B 26 kantong, AB 4 kantong, dan golongan darah O sebanyak 37 kantong.

“Sebelum pengambilan darah kita melakukan seleksi donor untuk menjaga mutu dan kesehatan calon pendonor,” ujarnya.

Untuk para peserta yang tak bisa diambil darahnya, kebanyakan disebabkan faktor tekanan darah dan HB rendah.

Tak lupa pihaknya mengucapkan terima kasih kepada TNI dan seluruh pihak yang telah mendonorkan darahnya untuk sesama.

Untuk diketahui, selain kegiatan donor darah, Kodim Brebes juga telah melakukan kegiatan bakti lainnya yaitu pemberian bantuan 200 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, penghijauan 200 bibit pohon di Lapangan Dukuh Sigempol Desa Randusanga Kulon, dan bersih-bersih sampah di Pantai Randusanga Indah Brebes.

Kemudian ada perlombaan tenis meja Piala Dandim Brebes untuk memeriahkan hari kemerdekaan yang diikuti oleh masyarakat umum perwakilan dari 17 koramil/kecamatan di Kabupaten Brebes. (Aan)

 BREBES - Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si membuka Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka Tahun 2024 Kab...