Rabu, 13 September 2023

Pemeliharaan Kemampuan Dasar Prajurit Kodim Brebes

 

Brebes – Anggota TNI dari Kodim 0713 Brebes kembali melaksanakan latihan menembak senjata ringan di Lapangan Tembak Kodim di Desa/Kecamatan Songgom, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Senin (11/9/2023).

Pasiops Kodim 0713 Brebes Kapten Armed Jupriadi mengatakan, menembak laras panjang bagi anggota dan laras pendek bagi perwira itu untuk memelihara kemampuan dasar dari setiap prajurit.

“Latihan kali ini digelar selama tiga hari dan merupakan latihan triwulan ketiga tahun 2023,” bebernya.

Lanjutnya, untuk bintara dan tamtama melaksanakan tembakan laras panjang jenis FNC jarak 100 meter, sedangkan perwira menembak pistol jarak 25 meter.

Adapun sikap menembak yang digunakan yakni sikap tiarap tanpa tersandar (laras panjang) dan berdiri untuk pistol.

Menurutnya, walaupun saat ini para anggota berdinas di satuan teritorial yaitu kodim dan koramil, namun kemampuan dasar dari seorang prajurit itu tetap harus terus dipelihara dan diasah dengan latihan yang berkesinambungan.

“Tujuannya adalah agar para prajurit tidak kehilangan naluri tempurnya,” tandasnya. (Aan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 BREBES - Komandan Kodim 0713 Brebes Letkol Inf Sapto Broto, S.E., M.Si membuka Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Paskibraka Tahun 2024 Kab...